BANJARMASIN - Satu Kabar Gembira untuk para kader/warga Persyarikatan Muhammadiyah Amerika Serikat, yang saat ini Muhammadiyah USA telah terdaftar sebagai organisasi resmi di Pemerintah AS dengan nama "Muhammadiyah USA Incorporated".
Muhammadiyah USA ini telah mendapatkan status sebagai organization exempt under IRC (Internal Revenue COde) Sectin 501 (c)(3), artinya organisasi yang dikecualikan dari pembayaran pajak tahunan oleh pemerintah federal Amerika Serikat.
Selain itu, telah resmi menjadi publik charity atau lembaga filantropi sesuai dengan hukum yang perlaku di USA, di mana kotribusi yang disalurkan ke Muhammadiyah USA deductible. Artinya, donasi anda dapat mengurangi kewajiban pajak tahunan anda.
Contoh, jika wajb pajak tahunan anda $ 10,000, anda menyalurkan dana ZIS ke Muhammadiyah USA sebesar $ 1,000, maka anda tinggal membayar $ 9,000 ke pemerintah federal AS.
Muhammadiyah USA juga telah mendirikan lembaga ZIS dengan nama TrustMu. https://donate.muhammadiyah.us.
Anda dipersilakan menyalurkan dana ZIS anda.(juns)