BANJARMASIN - Masih dalam nuansa Fitri, Keluarga Besar SMKN 1 Banjarmasin melaksanakan silaturahmi Idul Fitri yang diikuti para Tenaga Pendidik dan Kependidikan.
Kepala Sekolah SMKN 1 Banjarmasin Mohammad Ali Muksin, SPd., MM., kepada RRI mengatakan, Mereka bersama-sama saling mengambil hikmah kegiatan Bulan Ramadhan dengan tempaan yang luar biasa, menjadi Saving Spritual Keluarga Besar SMKN 1 Banjarmasin untuk mengarungi bulan-bulan kedepan untuk membawa program-program sekolah semakin relegius dan membangun silaturahmi.
Menurut Ali, Halal bihalal sebagai upaya untuk Merekatkan silaturahmi dan juga saling memaafkan. Karena memaafkan yang urusannya dosa dengan Allah SWT, Allah Maha Pengampun. Insyaallah. Tetapi juga akan jadi penghalang tatkala kita tidak saling memaafkan.
"Untuk itu halal bihalal pada kesempatan ini untuk kita sama-sama membakar hangus dosa-dosa kita semuanya. Dan tetap bisa berjumpa dengan Ramadhan berikutnya. Dengan suasana yang lebih baik dan keimanan yang lebih kokoh," harap Ali.
Sedangkan Ustadz Haji Anang Syahrani, SPd. MPd mengatakan, Orang yang sudah selesai training Ramadhan, dia akan mendapatkan kejernihan cahaya. Sehingga orang yang bercahaya menebarkan kebaikan.
"Makanya Idul Fitri kembali kepada fitrah, kembali kepada kebaikan. Dia akan mendapatkan 3. Pertama kebahagiaan. Kedua kedamaian. Yang ketiga keberkahan," pesan Anang
Sedangkan kegiatan pembelajaran di SMKN 1 Banjarmasin, dijelaskan Ali, mulai Senin (9/5/2022) belajar secara aktif. Kelas XII libur menunggu pengumuman. Sedangkan kelas X dan XI yang belajar full 100 persen sesuai SKB empat Menteri dengan waktu 6 jam dalam sehari.***(juns)