BANJARMASIN - Para pelamar sudah mengirimkan lamarannya untuk menjadi Pegawai baru tahun 2022 di Sekolah Islam Terpadu Ukhuwah dan SMP Islam Terpadu Hidayatul Qur’an Boarding School Banjarbaru, hari ini Selasa (10/5/2022) dapat mengetahui hasilnya di link di bawah ini yang merupakan hasil seleksi administrasi.
Inilah link yang bisa Anda akses untuk mengetahui apakah Anda lulus seleksi administrasi.
https://linktr.ee/hrd_yayasanukhuwah
Rustomo Mpd, selaku Kepala bagian Rekrutmen HRD Yayasan Ukhuwah kepada RRI mengatakan, di link tersebut, yang lulus seleksi administrasi akan mendapatkan jadwal tes tertulis.
“Setelah dibuka, ada namanya di situ. Yang bersangkutan nanti otomatis dapat jadwal tes tertulis. Setelah selesai tes praktek. Kalau guru Micro Teaching. Kalau yang lain sesuai dengan formasinya. Setelah itu psikotes. Terakhir ada wawancara,” ungkap Rustomo.
Dikatakan, nanti setelah wawancara ada pengumuman keputusan mereka diterima atau tidak. Sekitar 3 pekan tes itu dan akhir bulan Mei ini semuanya selesai tes tersebut.
Disebutkan, pada Juni 2022 akan ada Surat Penempatan Kerja (SPK), kemudian On The Job Training selama 3 bulan (Juni, Juli, Agustus) dan ada juga On Boarding berupa pembekalan nanti, sebelum mereka bekerja.
“Dalam pembekalan itu supaya pegawai ini siap dengan atmosfir yang ada di Ukhuwah. Selama pembekalan sudah mendapatkan gaji sekitar 80 persen,” Rustomo menambahkan.
Dikatakan, setelah 3 bulan, pihaknya meminta konfirmasi dari Kepsek seperti apa kinerja yang bersangkutan. Tapi menurutnya, setelah ada pembekalan, biasanya bagus saja.
Dijelaskan, penambahan karyawan maupun Guru tersebut, untuk mengganti pegawai yang sudah habis kontraknya. Kontrak setahun. Kalau bagus kinerja, diperpanjang. Kontrak sudah habis dan memerlukan pegawai baru.*(juns)
Catatan Google :
berdasarkan Sardiman, micro teaching artinya menaikkan performance yg menyangkut pada keterampilan dasar, dalam mengajar atau latihan pada mengelola
interaksi pada belajar serta mengajar.
(8 Okt 2021)