BANJARMASIN – Sebagai bentuk upaya peningkatan kualitas pelayanan terbaik kepada seluruh nasabah setia Bank Kalsel. Dalam hal ini pihak Manajemen akan melaksanakan pemeliharaan sistem.
Pemeliharaan sistem ini di mulai pada pukul 01.30 sampai dengan 08.30 Wita atau minggu dini hari sampai dengan minggu pagi 23 Juli 2023.
Selama pemeliharaan sistem ini seluruh transaksi digital channel Bank Kalsel (ATM, Mobile Banking, IBB, SMS Banking) tidak dapat digunakan.
Demi kenyamanan seluruh nasabah setia Bank Kalsel agar bertransaksi sebelum atau sesudah waktu pemeliharaan sistem berlangsung.
Bank Kalsel Setia Melayani, Melaju Bersama.[Junaidi]