BANJARMASIN - TK dan PAUD Pelita Hati di bawah kepemimpinan Kepala Sekolah Basuki Rohmad SAg SPd, Paud yang berlokasi di Jl. A. Yani Gg. Amanah No.RT 35 KM 4,5, Pekapuran Raya, Kecamatan Banjarmasin Timur Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, menggelar acara istimewa yang tidak hanya memperingati Hari Ibu, tetapi juga menawarkan serangkaian kegiatan yang penuh makna.
Bukan sekadar perayaan, anak-anak di dalam kelas terlibat dalam kegiatan mewarnai yang kreatif dan menyenangkan, menciptakan momen penuh keceriaan. Namun, yang membuat acara ini istimewa adalah kegiatan mencuci kaki ibu, di mana anak-anak dengan penuh kasih sayang memberikan sentuhan lembut kepada ibu mereka.
Kepala Sekolah, Basuki Rohmad, dengan senyum hangat mengungkapkan, “Hari ini bukan hanya tentang merayakan, tapi juga memberikan kelembutan dan kasih sayang kepada bunda-bunda di kelas. Kita ingin mendidik anak-anak bukan hanya secara intelektual, tapi juga emosional.”
Tidak hanya itu, para ibu juga mendapat kejutan istimewa saat anak-anak mereka membagikan mari berisi ucapan terima kasih dan kasih sayang. Suasana haru dan kebahagiaan terlihat di wajah ibu-ibu tersebut.
Kegiatan edukatif pun menjadi fokus, dengan pemaparan cara mendidik anak dan penampilan sederhana anak-anak dalam tarian yang menyentuh hati. Puncak acara adalah penanaman harapan pada pohon harapan, dengan harapan-harapan yang ditempelkan sebagai doa bagi para bunda.
“Doa bunda ini seperti doa nabi kepada umatnya, insyaallah pasti terkabul,” tambah Basuki Rohmad SAg SPd. Acara ini bukan hanya sebagai momen perayaan singkat, tetapi juga sebagai wujud kasih sayang yang abadi, seiring dengan doa para Ibu yang senantiasa membimbing langkah-langkah putra-putrinya untuk mewujudkan impian yang diinginkan. Dengan tiga kegiatan utama hari ini, TK Pelita Hati memastikan acara ini tidak hanya berkesan tetapi juga mendalam dalam meninggalkan jejak kebahagiaan.[Junaidi]