Hadirkan Hipnotherapi Dalam Kelas Lansia, Lansia Jadi Bahagia



Banjarmasin, derapjurnalis.com-Kamis( 12/12/2024) Program Desa Ramah Lansia kembali melaksanakan salah satu dari rangkaian program yaitu kelas penyuluhan untu Lansia. Kelas Lansia sebenarnya ada dua kelas yaitu Kelas Internal yang diisi oleh Narasumber lokal dan Kelas Eksternal yang diisi oleh Narasumber luar Daerah. 


Kamis (12/12/2024) dilaksanakan Kelas Lansia Eksternal yang bertemakan Masalah Gangguan Penurunan Fungsi Otak Yaitu Kepikunan. 



Kali ini Kelas Penyuluhan Lansia menghadirkan salah satu Tokoh Kesehatan Jiwa yaitu Praktisi Hipnotherapi dalam mengisi kegiatan Kelas Eksternal ini. Tujuannya selain penyembuhan secara medis, diharapkan dengan hadirnya Praktisi Hipnotherapi ini, para Lansia juga melakukan penyembuhan kepikunan lewat diri sendiri dengan terapi jiwa atau pikirannya. Sehingga jika pikiran tenang dan bahagia, maka fungsi otak juga akan kembali aktif. 


Lewat Program Desa Ramah Lansia PT Borneo Indobara bersama Rumah Zakat ini sangat diapresiasi oleh Narasumber 


“Saya jadi belajar banyak dengan para Mbah-mbahnya di sini lewat program ini” kata Dokter Hamni Azmi. 


Dengan adanya program seperti ini semoga dapat memberikan dampak positif terutama untuk kesehatan para Lansia, baik jiwa maupun fisik yang bersama usia tua adalah usia emas yang perlu dirawat dan disyukuri.*****

Lebih baru Lebih lama